Dari sisi desain, Kia Motors telah mendesain ulang hatchback mungil kesayangannya ini sehingga tampil lebih segar, energik dan modern. Demikian pula dari sisi engineering.
Kia Motors mengklaim all-new Picanto memiliki dimensi lebih panjang dengan wheelbase yang dimelarkan, meski belum menginformasikan data dimensinya. Picanto baru menjamin para penumpang lebih nyaman dan menyediakan volume kargo yang lebih besar 27% dari pendahulunya.
Anda yang bernafsu meminangnya dapat memilih 4 pilihan mesin Kappa. Tiga versi mesin 1.000 cc, 3-silinder (bensin, flex fuel dan bi fuel) serta 1 pilihan 1.200 cc, 4-silinder. Tenaga yang diletupkan antara 69-85 hp dan torsinya 94-121 Nm. Emisi gas buang, diklaim, tereduksi besar-besaran menjadi 95-105 gr/km. Konsumsi bahan bakar dari 4,2- 5,9 liter per 100 km.
Di Eropa, all-new Kia Picanto akan dilengkapi teknologi ISG (Idle Stop & Go) sehingga konsumsi bahan bakarnya menjadi lebih irit (4,1-5,6 liter per 100 km) dan emisi gas buangnya lebih sedikit (90-100 gr/km).
New Picanto akan tersedia dalam pilihan transmisi otomatis 4-speed atau manual5-speed.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar